Minggu, 14 Februari 2016

Pencak Silat Adalah Kunci Kebahagiaan

Olahraga Pencak Silat dapat merangsang peningkatan hormon yang mempengaruhi emosi dan perasaan senang. Hormon adalah zat kimiawi yang dihasilkan tubuh secara alami. Begitu dikeluakan, hormon akan dialirkan oleh darah menuju berbagai jaringan sel dan menimbulkan efek tertentu sesuai dengan fungsinya masing-masing.
Berikut adalah hormon yang dihasilkan saat olahraga Pencak Silat,
1.Serotonin.
Serotonin mengatur suasana hati, mencegah depresi.
Hormon ini muncul saat latihan kardio.
2.Dopamin.
Dopamin adalah hormon yang membuat waspada dan fokus akan suatu hal dan juga memotivasi untuk bekerja keras.
Hormon ini muncul saat materi latihan dengan pencapaian target dan fighting.
3. Endorfin
Endorfin merupakan hormon penghilang rasa sakit alami tubuh yang mampu memblokir rasa sakit.
Hormon ini muncul saat latihan fisik.
4. Oksitosin
Oksitosin adalah hormon cinta yang dilepaskan terkait hubungan percintaan dan kepercayaan terhadap seseorang.
Hormon ini muncul saat materi latihan patner atau tim.

Go health inner power
#mpkutoarjo

0 komentar:

Posting Komentar